3 Olahan Durian Favoritku

by - Thursday, January 03, 2019

Hai, Bloggers!

Postingan kali ini masih tentang durian kok, ya. Mumpung masih musimnya. Meskipun di pasar jumlahnya sudah berkurang banyak, tapi masih ada, kok, satu dua orang yang jual. Serunya, ide cerita mengenai si buah musiman ini, ternyata belum habis juga.

Bedanya, kali ini aku akan mengangkat 3 olahan durian yang menjadi makanan kesukaanku. Bukan yang umum dijumpai orang kebanyakan. Hanya fokus pada 3 macam olahan yang kusukai saja. Apa saja 3 olahan yang di maksud, jawabannya sebagai berikut:

1. Dempok/ lempok durian.

Dempok atau biasa dikenal dengan lempok adalah cara lain menikmati durian. Penganan berbahan hanya durian ini berbentuk seperti dodol. Kalau di kampung kami dempok durian dibuat tanpa menggunakan bahan tambahan apa pun seperti tepung dan gula. Hanya menggunakan durian saja.


Cara membuatnya pun sangat gampang. Daging  buah durian hanya tinggal di masak sampai mengental dan berbentuk seperti dodol. Setelah dingin baru dikemas.

Dulu, kalau musim durian. Nenek sama Datokku pasti pergi ke hutan buat mencari buah. Biasanya, mereka membuat pondok di area dekat pohon durian yang diincar, dan menginap di sana hingga 2 minggu lamanya. Tujuannya, supaya bisa mendapatkan durian, layung maupun ketungen sebanyak-banyaknya buat dibikin dempok ini. Hasilnya, berkilo-kilo dempok diperoleh, lumayanlah buat persediaan selama beberapa waktu.

Dempok umunya dimakan langsung begitu saja, tapi, sebagian orang ada juga yang membuatnya menjadi kudapan teman minum teh. Caranya sangat gampang. Dempok di campur tepung terigu kemudian di goreng, seperti membuat pisang goreng. Rasanya enak juga, loh.

2. Tempuyak/ tempoyak

Tempuyak ini juga salah satu cara menikmati durian. Terbuatnya dari durian masak yang di fermentasi. Rasanya, kecut-kecut manis. Umumnya, tempuyak ini dijadikan sambel teman makan. Ada yang langsung di makan begitu saja cuma ditambah cabe dan bawang merah. Kalau aku sukanya yang ditumis, pakai bawang merah, bawang putih dan cabe. Rasanya endeus banget. Tapi, apa pun pilihannya tergantung selera saja.


3. Bubur Kacang Hijau Durian

Ini juga salah satu kesukaanku. Bubur kacang hijau campur durian. Memang, bukan cuma durian yang umum dijadikan campuran bubur kacang hijau. Layung juga enak. Hanya saja, karena durian yang paling mudah ditemukan. Makanya, kami lebih sering menggunakan durian sebagai tambahan si bubur. Paduan antara santan, gula merah, kacang hijau dan durian. Menghasilkan cita rasa gurih dan wangi. Rasanya yummy banget dah.


Nah, itu 3 olahan durian yang menjadi favoritku. Bagi yang ingin mencicipi bisa membuatnya sendiri atau membeli di pasar. Sudah banyak, kok, yang jual dempok atau tempuyak siap olah. Tinggal  dikreasikan sesuai selera saja, ya.

Sumber foto :Cookpad.com

#Postingan ini diikutsertakan pada tantangan one day one posting bersama Estrilook Community

#day3


You May Also Like

0 komentar